Halo sobat mini4k, jumpa lagi dengan saya. Di kesemkatan kali ini saya akan mengulas tentang game Inazuma Eleven 3: Sekai Heno Chousen The Ogre! untuk Nintendo DS.
Inazuma Eleven 3: Sekai Heno Chousen The Ogre! Adalah game RPG tactics yang di rilis oleh Level-5 pada 16 desember 2010 untuk Nintendo DS.
Plot:
Storyline? Sungguh kamu ingin tau tanpa pernah menonton movie dari Inazuma Eleven? Yapz ini adalah serieal game yang di adaptasi dari movie Inazuma Eleven: Saikyou Gundan Ogre Shuurai, jika kamu pernah menonton movie tersebut maka jawabanya adalah bahwa itulah storyline dari game ini.
Dimana menceritakan sebuah organisasi rahasia dari masa depan telah mengutus team sepak bola yang bernama Ogre untuk datang ke masa jaman pra sejarah Endou mamoru dan kawan-kawanya. Di samping itu cucu dari Endou Mamoru juga datang dari masa depan untuk membantu kakeknya "Endou" dalam menyelesaikan masalah yang akan menghampiri dunia sepak bola milik mereka.
Gameplay:
Inazuma Eleven 3 adalah game bergenre sport dengan balutan RPG tactics battle, player dapat mengontrol team ketika bertarung dan dapat mengeluarkan kombinasi skil ataupun ultimate untuk dapat mencetak gol.Kamu dapat mengontrol karaktermu ketika dalam pertandingan dengan menTap karakter mana yang akan kamu berikan bola pada touchscreen yang di tap pada player tertentu , begitu seterusnya lalu kamu dapat mengeluarkan ultimate ketika hendak menendang ke arah gawang lawan. Kamu juga bisa menambahkan equipment berupa sepatu bola, sarung tangan dan yang lainya untuk menambah daya serang team kamu saat bertanding.
Overall:
Saya adalah fans berat dari Level-5, saya benar benar kagum ketika mereka mengerjakan permainan untuk konsol game. Tepat pada jaman PlayStation 2 saya adalah penikmat game besutan Level-5 seperti (Dark Cloud, Dark Chronicles dan Rogue Galaxy). Soal keseluruhan dari game yang di buat Level-5 adalah yang terbaik dari yang paling baik. Saya tidak bisa berkomentar karena saya yakin pasti game Inazuma Eleven dari level-5 akan sangat luar biasa dan soal kualitasnya tidak perlu di ragukan lagi.
Buat kamu yang sudah penasaran dengan gameplay dari game Inazuma Eleven 3 - Sekai Heno Chousen the Ogre bisa langsung saja sama-sama kita lihat preview dengan gambar di bawah ini.
Informasi Rom Game
Name: Inazuma Eleven 3 : Sekai He no Chousen !! The Ogre
Publisher: Level-5
Platform: Nintendo DS
Release date: 16 Desember 2010
Genre: RPG, Soccer
Region: Japan
Language: Japan
Nah sobat mini4k, itulah dia review dari game Inazuma Eleven 3 : Sekai He no Chousen !! The Ogre untuk Nintendo DS. Bagaimana apakah kamu tertarik untuk memainkan game ini di smartphone android? Kalo betul demikian, saya akan menyarankan kepada kamu untuk mendownload apk/emulator DraStic DS. Terimakasih dan sampai jumpa kembali di postingan selanjutnya.
0 Response to "Nintendo DS - Inazuma Eleven 3: Sekai Heno Chousen! The Ogre Review"
Posting Komentar